KETERSAMBUNGAN GUGUS-GUGUS MAIYAH 

Pekan lalu beberapa penggiat Lingkar Keluarga Mocopat Syafaat (LKMS) Yogyakarta sambang tilik sedulur Maiyah Kahuripan di Playen, Gunungkidul. Menyambut Kahuripan sebagai bagian dari ketersambungan gugus-gugus maiyah Yogyakarta melalui LKMS.

Sementara itu, di bulan Agustus kemarin komponen LKMS bertambah satu unsur: grup putri. Para anggota putri ini sekarang tengah dalam proses mempersiapkan penampilan musik puisi di Mocopat Syafaat September 2023 ini. Bersamaan dengan itu, grup putri LKMS juga sedang berdinamika menemukan bentuk dan format mereka sebagai kumpulan sekaligus mempelajari balance antara organisme dan organisasi.

Sedangkan agenda-agenda lain yang masih dalam proses di bulan ini antara lain: (1). Pembuatan Logo; (2). Format baru display Pasar 17-an beserta plang informasi arah bagi jamaah; (3). Mengumpulkan tali asih untuk Nadhief (anaknya Mas Fauzi Nahdlatul Muhammadiyyin) yang sedang dirawat di RS Sardjito.

Lihat juga

Dan, ada satu lagi kabar yang tak kalah penting: Lek Trip sebagai penggiat “senior” LKMS sudah kembali ke grup LKMS, mulai longgar dan bisa wira-wiri, setelah beberapa waktu lalu harus lebih fokus untuk satu keperluan yang tak bisa ditinggalkan. 

(Redaksi LKMS) 

Lihat juga

Lihat juga
Close
Back to top button